Bhabinkamtibmas Merespon Cepat Warga Yang Viral di Medsos

MAKASSAR – Ibu Lurah Daya bersama Bhabinkamtibmas Daya telah menyerahkan paket sembako ke Warga RW08/RT02 Kelurahan Daya.(Selasa, 28/04/2020).

Sebagai bentuk kepedulian terhadap Masyarakat miskin dan karyawan yang dirumahkan akibat pandemi Covid 19 melanda Indonesia dan kota Makassar yang saat ini sudah masuk zona merah sehingga di berlakukan PSBB.

Ibu lurah daya Nur alam, SE membenarkan bahwa warga tersebut memang tinggal di wilayah RW08/RT02 Kelurahan daya namun selama tinggal di wilayah kelurahan daya tidak pernah melaporkan diri ke pemerintah setempat sehingga tidak di monitor oleh pemerintah setempat.

Warga tersebut asal kabupaten Gowa namun saat ini ngontrak di wilayah kelurahan daya dan tidak memiliki identitas sama sekali sehingga tidak berani melaporkan diri ke pemerintah setempat.

Bhabinkamtibmas Daya Aiptu Nuralim menjelaskan bahwa alhamdulillah kami bersama lurah daya Ibu Nur Alam, SE dan Tim Jaga lingkungan kelurahan daya merespon laporan warga tersebut yang sempat diviralkan dimedsos dan telah menyerahkan paket sembako kepada warga tersebut, dan kami berharap kepada warga apabila ada yang merasa belum menerima bantuan paket sembako silakan kordinasi dengan kami dan pihak kelurahan.