Kapolsek Makassar Bersama Tripika Pantau Giat Ravid Test Tim Gugus Covid19 Sulsel

Makassar – Dalam rangka mengantisipasi adanya klaster baru penyebaran Covid-19 pasca penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tahap II, Tim Covid 19 Susel melaksanakan rapid test reaktif kepada pedagang Pasar Maricayya jalan Veteran Selatan Kecamatan Makassar dan pasar Kerung-kerung jalan Kerung-kerung Makassar. Rabu (12/05/2020).

Kegiatan rapid test reaktif yang dilakukan oleh tim gugus Covid-19 Sulsel bekerjasama dengan dinas kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan dipantau langsung oleh tripika Makassar bertujuan untuk menekan penyebaran dan penularan Covid-19 pada masa PSBB tahap II.

Kapolsek Makassar Kompol Kodrat Muh. Hartanto, S.ik saat dikonfirmasi membenarkan bahwa tadi pagi kami bersama Danramil, dan pak Camat melakukan pemantauan kegiatan tim gugus covid-19 Sulsel yang melakukan Rapid test reaktif terhadap para pedagang pasar Maricayya dan pasar kerung-kerung.

“Alhamdulillah para pedagang sangat proaktif dan bekerjasama sehingga kegiatan ini berjalan aman dan lancar,” tutur Kapolsek Makassar Kompol Kodrat Muh. Hartanto, S.ik.

Selanjutnya kita akan menunggu hasil rapid testnya, semoga hasilnya segera kita dapatkan. Tutup Kapolsek.