Korp Rapor Kenaikan Pangkat Pengabdian Dan Pelepasan Purna Bhakti

Makassar- Polrestabes Makassar menggelar Upacara Korp raport kenaikan pangkat pengabdian di rangkaikan dengan pelepasan personil purna bhakti yang telah memasuki masa pension periode Mei 2020,bertempat di halaman apel Polrestabes Makassar, Jumat (01/05/2020).

Dalam upacara bertindak selaku inspektur Upacara Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Yudhiawan, hadir dalam upacara tersebut Wakapolrestabes Makassar AKBP Asep Marsel Suherman, SIK, Para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek Jajaran Polrestabes Makassar.

Anggota Polri yang di berikan kenaikan pangkat pengabdian sebanyak 4 personil Aiptu Daniel Rerung personil Polsek Biringkanaya, Aiptu Muh.Syahrir personil Sat Lantas, Aiptu Petrus Pamean personil Polsek Panakukkang dan Aiptu Suhartin Mudin personil Polsek Ujung Pandang sedangkan pelepasan purna bhakti  oleh Kasat Sabhara AKBP (Purn) Acmad Asmadi.

Kapolrestabes Makassar mengucapkan selamat kepada anggota yang mendapatkan kenaikan pangkat pengabdian ini  merupakan anugrah dari Tuhan Yang Maha Kuasa dan merupakan hasil jerih payah, loyalitas, disiplin dan kinerja yang baik.

Dalam kesempatan ini pula, disampaikan kepada personil yang purna bhakti,”saya ucapkan terimakasih yang sebesar besarnya karena sudah dapat menyelesaikan tugas dengan baik sampai dengan pensiun”, tutupnya.

Selesai upacara dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat kepada personil yang naik pangkat pengabdian dan yang purna bakti dari seluruh peserta upacara