Makassar Darurat Covid-19, Kapolsek Mariso Himbau Jamaah Masjid Nurul Muhammad

Makassar –  Kota Makassar sudah menjadi episentrum penyebaran virus corona di Provinsi Sulsel. Jumlah korban positif terpapar virus corona terus bertambah, hingga Kamis (25/6/2020), tercatat 4297  kasus, Kondisi ini cukup mengkhawatirkan.

Melihat kenyataan itu, Kapolsek Mariso Polrestabes Makassar Kompol Ahmad Yulias S.Sos, mengerahkan seluruh personilnya untuk mendatangi semua masjid yang ada di daerahnya untuk memantau semua masjid agar menerapkan protokol kesehatan dengan menjaga jarak, Pakai masker dan mencuci tangan.

Kapolsek sendiri Pada hari Jumat (26/6/2020), turun langsung mendatangi Masjid Nurul Muhammad di Jl. Hati Murah No.26 Kel. Mattoanging Kec. Mariso Kota Makassar, sekaligus melaksanakan Sholat Jumat.

Kedatangan Kapolsek bersama personilnya sebelum shalat jumat itu disambut baik oleh pihak pengurus masjid, keduanya membenahi masjid dengan memberikan tanda berupa stiker dilantai, pintu keluar masuk.

Tak hanya itu Kapolsek bersama anggotanya membagi – bagikan sejumlah masker kepada jamaah yang hendak masuk kedalam masjid dengan personil dan pengurus masjid.

Sebelum khatib naik mimbar, Kapolsek berdiri di samping mimbar memberikan himbauan, arahan dan edukasi kepada jamaah mengenai Protokol kesehatan.

Dalam Himbauannya Kapolsek mengatakan,”Saat ini Kota Makassar masuk zona merah Covid-19. Ini sangat mengkhawatirkan. Perkembangan jumlah kasus positif Covid-19 di Kota Makassar sangat cepat, termasuk untuk status ODP dan PDP, rumah sakit dan tempat isolasi tidak dapat menampung lagi pasien – pasien dan tenaga medis terbatas, ini tidak main – main,”ujarnya.

Lanjutnya, Kapolsek mengharapkan kesadaran seluruh masyarakat untuk benar – benar menerapkan Protokol kesehatan, dan mengedukasi keluarganya masing – masing.

Usai melaksanakan sholat jumat Kapolsek bertemu dengan beberapa tokoh masyarakat. Tokoh Masyarakat yang hadir mengapresiasi tindakan yang telah diambil oleh Polri dan TNI dalam upaya pencegahan covid-19, dan menyatakan mendukung sepenuhnya untuk membantu TNI – Polri.