Polsek Panakkukang dan FTI UMI Bersatu Lawan Covid-19

MAKASSAR – Tim FTI UMI Makassar bersama Polsek Panakkukang Polrestabes Makassar dalam Gerakan makassar Bersatu Lawan Corona (covid-19) melakukan kampanye kesehatan. penyemprotan cairan disinfektan, di beberapa Polsek dan rumah ibadah, Sabtu  (04/04/2020).

 

Dekan fakultas teknik Industri Dr Zakir Sabara yang memimpin Gerakan Makassar Bersatu Lawan Corona  mendatangi Polsek setiap malam bersama Polsek Panakukang. Ia mengimbau kepada para personil kepolisian tetap menjaga kesehatan dan tetap semangat melakukan upaya-upaya pencegahan terhadap Covid-19.

 

“Semua masyarakat harus peduli. Semangat dalam gerakan ini adalah semangat gotong royong dengan peduli sesama untuk mencegah Corona,apalagi pihak kepolisian yang bersentuhan langsung dengan masyarakat dan juga sebagai pelindung masyarakat harus juga menjaga kesehatan.” tuturnya.

 

Langkah mencegah Corona, kata Zakir, salah satunya adalah menjaga kesehatan tubuh. Masyarakat seharusnya tidak panik berlebihan, tapi tetap penting melakukan langkah preventif dan antisipasif.

 

“Setiap hari di Indonesia ada sinar matahari. Luangkan waktu untuk olahraga. Konsumsi makanan dan minuman yang mengandung banyak vitamin,” ungkapnya saat menyemprotkan cairan disinfektan di Polsek Tamalate.