
BA¦Ratusan rider dari berbagai daerah yang tergabung dalam Komunitas Trail Kediri (KTK) menggelar event Trail Adventure 2018, di lapangan Desa Petok Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri, Minggu (29/4/2018).
Uniknya, acara tersebut dikemas secara positif dengan menggelar bakti sosial (Baksos) membagikan sembako dan memperbaiki jalan yang rusak.
Acara KTK itu bekerja sama dengan Kepolisian Resort Kediri Kota dan PT Gudang Garam Tbk.
Ratusan pecinta Trail ini bukan hanya menunjukkan kegarangannya menggeber motor. Mereka mempunyai jiwa sosial tinggi dengan semangat baru menuju Kediri Bagus. Untuk itu acara Trail Adventure ini dengan dikemas dalam bentuk Baksos.
Ketua Komunitas Trail Kediri Slamet Budiono mengungkapkan kegiatan Baksos pembagian sembako kepada warga yang membutuhkan dilakukan di lima Desa di Kecamatan Mojo. Selain itu juga dilakukan perbaikan jalan.
“Kegiatan Baksos ini kami bersama Polres Kediri Kota sekaligus menyambut hari Bhayangkara ke 72. Baksos yang kita bagikan ini semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan,” ungkap Slamet Budiono yang akrab disapa Mbah Met.
Direktur PT Gudang Garam ini menjelaskan, kegiatan Baksos bersama Komunitas Trail Kediri ini sudah berlangsung empat kali yang ada di wilayah Kabupaten Kediri. Menurutnya kegiatan Baksos ini adalah kegiatan yang positif untuk membantu warga yang membutuhkan.
“Baksos yang kita bagikan ini semoga bermanfaat bagi warga yang membutuhkan,” jelas Slamet Budiono.
Sementara itu, Kapolres Kediri Kota AKBP Anthon Haryadi menuturkan dalam kegiatan ini mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang mendukung dan PT Gudang Garam Tbk.
“Kegiatan ini juga memperbaiki jalan rusak akibat tanah longsor. Dan kami berterima kasih kepada semua pihak yang mendukung kegiatan ini,” tutur Kapolres Kediri Kota.(gar).