https://bidak.net/tripika-makassar-gelar-ops-yustisi-dalam-upaya-percepatan-dan-pengendalian-covid-19-makassar-dalam-rangka-percepatan-dan-pengendalian-penyebaran-covid-19-dikota-makassar-khususnya-di-kec-makassar/
Tripika Makassar Gelar Ops Yustisi Dalam Upaya Percepatan dan Pengendalian Covid-19. Makassar. Dalam rangka percepatan dan pengendalian penyebaran covid-19 dikota Makassar khususnya di Kec. Makassar, unsur tripika Makassar tidak henti-hentinya gelar operasi yustisi. Sabtu (31/10/2020) Operasi Yustisi yang dipimpin oleh Iptu Eliazar Lewi (Kanit Sabhara Polsek Makassar) menyasar tempat-tempat keramaian diwilayah Kec. Makassar seperti cafe Filsofi jalan Rusa, cafe Noyu jalan Syarif Al Kadri, dan Warkop Alief jalan Veteran Utara Makassar. "Malam ini kita laksanakan operasi ysutisi dibeberapa tempat keramaian, sebagai bentuk upaya mendisiplinkan masyarakat menerapkan protokol kesehatan". Ujar Iptu Eliazar Iptu Eliazar menambahkan bahwa kegiatan operasi Yustisi berdasarkan atas perwali Makassar No. 51 dan 53 tahun 2020 tentang percepatan dan pengendalian covid-19. "Perwali Makassar No. 51 dan 53 tahun 2020 bertujuan untuk menekan dan memutus mata rantai penyebaran covid-19 di kota Makassar khususnya di Kec. Makassar". Kegiatan operasi yustisi diikuti oleh personil gabungan TNI-POLRI dan Sat Pol PP Kec. Makassar masih menemukan banyak pelanggar protokol kesehatan seperti penggunaan masker dan jaga jarak. "Kami berharap masyarakat kita dapat lebih bijaksana dalam menyikapi pandemi ini, dengan senantiasa mematuhi dan disiplin menerapkan protokol kesehatan". Harap Iptu Eliazar