Zona Merah Penyebaran Virus, Aparat Kepolisian Apresiasi Satgas Covid-19

Makassar – Untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 dilaksanakan swab massal di Halaman Mako Brimob Sulsel Jalan Ks. Tubun Makassar, Senin (28/9/2020).

Kegiatan sosial yang diselenggarakan oleh Pemprov Sulsel bekerjasama dengan Satgas Covid-19 Kota Makassar tsb menyedot anemo masyarakat, ratusaan orang warga kota yang hadir untuk screening, mengetahui apakah dia terpapar corona atau tidak.

Kapolsek Mariso Polrestabes Makassar Kompol Ahmad Yulias bersama anggotanya nampak hadir mengisi gelaran tersebut, kepada media beliau mengungkapkan bahwa dirinya ikut serta melakukan test swab itu.

“Penting bagi warga kota untuk mengikuti kegiatan seperti ini, baik dipuskesmas atau yang diadakan komunitas di masyarakat baik sekedar ingin memeriksakan diri, merasa pernah melakukan kontak erat dengan pasien Covid-19, maupun untuk kelengkapan berkas untuk keterangan bebas covid, sangat bermanfaat”, tukasnya.

Dalam kegiatan tersebut, satgas juga menyiapkan mobil Combat PCR untuk memperlancar jalannya acara.

Swab massal pula dilakukan di beberapa Kecamatan yang ada di kota Makassar secara gratis dalam rangka menekan pisentrum penularan virus.